Perbedaan Masker Scarlett Hijau dan Pink Serta Manfaatnya
Scarlett Whitening telah merilis produk face mask yang diberi nama Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask dan Herbalism Mugwork Mask. Dua produk tersebut identik dengan warna pink dan hijau. Namun dengan dirilisnya masker tersebut, teman-teman pasti merasa bingung dengan perbedaannya kan?
Sebab masker scarlett hijau (herbalism mugwork mask) dan masker pink (seriously soothing & hydrating gel mask) memiliki perbedaan, baik dari kandungan di dalamnnya serta fungsi dan juga manfaatnya.
Jadi, untuk teman-teman yang belum mengetahui perbedaan kedua masker tersebut akan lebih baik untuk menyimak artikel ini hingga selesai.
Perbedaan Masker Scarlett
Sebelum memutuskan untuk membeli masker scarlett, teman-teman perlu mengetahui apa itu herbalism mugwork mask atau seriously soothing & hydrating gel mask. Karena keduanya memang berbeda dan memiliki fungsi yang berbeda.
Masker Scarlett Mugwork
Herbalism mugwork mask memiliki kandungan utama yaitu mugwork extract. Sedangkan mugwork sendiri adalah sebutan jenis tanaman aromatik dari genus Artemisia. Scarlett mengaplikasikan mugwork kedalam produknya bukan tanpa alasan. Sebab sejak dulu tanaman mugwork telah digunakan untuk meningkatkan energi dan mengatasi permasalahan pencernaan seperti diare ataupun sembelit.
Dengan beberapa khasiat di dalamnya itulah membuat Mugwork kerap dijadikan campuran produk kecantikan dan salah satunya adalah Scarlett Whitening.
Karena jangan salah, mugwork berkhasiat untuk kulit disebabkan adanya kandungan senyawa antibakteri, anti jamur dan anti radang di dalamnya, sehingga dapat membantu meredakan masalah kulit atau membantu menyejukkan kulit.
Selain adanya kandungan mugwork extract, Herbalism Mugwork Mask juga mengandung Niacinamida, Green Tea Powder, Glutathione, Bamboo Charcoal serta Chlorophyllin.
Manfaat Masker Scarlett Herbalism Mugwork Mask
Karena memiliki kandungan dengan kombinasi bahan-bahan yang tepat, Herbalism Mugwork Mask memiliki manfaat diantaranya :
- Mengangkat sel-sel kulit mati.
- Menghaluskan kulit.
- Membersihkan kulit yang berminyak.
- Membantu menyamarkan noda gelap pada kulit wajah.
- Membantu menyejukkan kulit.
- Membantu merawat kulit berjerawat.
- Membantu mencerahkan kulit.
- Mengangkat minyak yang berlebihan.
- Membantu melawan bakteri penyebab jerawat.
Dengan manfaat tersebut, maka Herbalism Mugwork Mask lebih di rekomendasikan untuk teman-teman yang memiliki kulit sensitif yang bermasalah dengan jerawat atau beruntusan.
Masker Scarlett Seriously
Berbeda dengan Herbalism Mugwork Mask, Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask lebih di rekomendasikan untuk teman-teman yang memiliki kulit normal. Sebab kandungan Centella Asiatica Extract bisa membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan.
Selain itu, isi kandungan seperti Ginseng Extract ataupun Grape Water juga bisa membantu menghidrasi pada kulit.
Maka, jika teman-teman mencari produk masker scarlett untuk mencerahkan wajah. Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask adalah pilihan yang tepat.
Manfaat Masker Scarlett Soothing Gel
Berisi kandungan seperti Niacinamide, Vitamin C, Centella Asiatica Extract, Grape Water, Ginseng Extract, Allantoin serta Seven Berry Extract (Blackberry, Blackcurrant, Blueberry, Raspberry, Cranberry, Acaiberry, Strawberry) sehingga Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask memiliki manfaat sebagai berikut :
- Membantu menyamarkan noda gelap pada kulit wajah.
- Membantu meratakan warna kulit.
- Membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan.
- Membantu menghidrasi kulit.
- Membantu merawat kekencangan kulit.
- Membantu menjaga kelembapan kulit.
Cara Pakai Masker Scarlett
Cara menggunakan Herbalism Mugwork Mask dengan Seriously Soothing Gel Mask itu sama, yaitu :
- Ambil masker dengan mini spatula (tersedia di dalamnya).
- Ratakan masker ke seluruh wajah.
- Diamkan masker hingga 15 - 20 menit.
- Setelah itu bilas hingga bersih.
- Jika ingin lebih maksimal lanjutkan dengan perawatan wajah dengan menggunakan toner, serum dan cream.
Penutup
Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask memiliki tekstur jel dengan keharuman yang khas. Sedangkan Herbalism Mugwork Mask bertekstur seperti lotion berwarna hijau bambu. Keduanya di hargai sebesar Rp. 75.000 dengan berat isian 100 gram.
Kedua masker scarlett terbungkus dengan rapih berbentuk tabung kecil dengan bahan plastik. Hal yang menarik lainnya yaitu terdapat mini spatula di dalamnya. Sehingga lebih membantu dalam megaplikasikan masker ke wajah.
Teman-teman bisa mengecek keaslian produk scarlett dengan mengunjungi situs https://verify.scarlettwhitening.com/ . Lalu mengisi data yang dibutuhkan seperti nama, alamat email, kota, nomor handphone serta kode series.
Kode series bisa teman-teman dapatkan dari stiker kode yang tertempel di sebelah stiker hologram. Dan perlu teman-teman ketahui untuk produk Scarlett yang asli yaitu selalu ada stiker hologram dan stiker kode dengan nomor seri yang selalu berbeda dengan lainnya.
Jadi jangan tergiur dengan harga murah namun tidak menjamin keasliannya. Teman-teman akan lebih bijak dan lebih baik jika melakukan pemesanan melalu website official atau toko official di marketplace seperti shopee ataupun tokopedia.
Jangan khawatir sebab ke semua produk Scarlett telah terverifikasi BPOM dan telah teruji bebas merkuri, sehingga aman digunakan.
Saya sendiri telah menggunakan kedua produk face mask dari Scarlett Whitening. Saya merasa kulit wajah menjadi lebih ringan tidak berminyak, mengurangi kusam dan menjadi lebih lembab. Namun untuk pemakaiannya akan lebih baik dua kali dalam seminggu atau satu kali dalam seminggu.
Jadi, selamat mencoba...