Review media backlink sebagai marketplace backlink berkualitas
Media Backlink - Sebagai seorang blogger tentunya backlink adalah hal yang sangat penting untuk menunjang performa blog di mesin pencarian google. Dan untuk mendapatkan backlink berkualitas tentunya ada modal yang harus dikeluarkan seorang blogger. Hal yang mudah di jaman sekarang untuk mencari media atau blog berkualitas yang menerima jasa backlink. Namun walaupun mudah, akan lebih mudah lagi apabila pembeli dan penjual backlink bisa dipertemukan disebuah wadah marketplace yang khusus.
Baiklah, nggak perlu lama-lama lagi, aku mau mengulas atau mereview layanan backlink Indonesia bernama mediabacklink.com, jadi yuk langsung disimak.
Apa itu backlink dan apa pentingnya?
Ngomongin backlink tentunya teman-teman pasti sudah tau kan? Backlink yaitu hyperlink yang menghubungkan antara halaman web ke halaman lainnya, atau menghubungkan satu web dengan web lainnya.
Kenapa backlink itu penting untuk performa di mesin pencarian google? Karena backlink mampu mendongkrak reputasi blog. Ibaratkan semakin banyak bakclink berkualitas yang mengarah ke blog kita, mesin pencarian akan menganggap bahwa halaman blog tersebut menjadi panutan bagi blogger lainnya.
Nah, sudah tau kan bagaimana pentingnya backlink itu. Lalu yang menjadi pertanyaan lagi, bagaimana caranya menemukan media atau blog berkualitas yang menjual jasa backlink. Oke aku mau merekomendasikan mediabaclink.com, apa saja sih keunggulannya, yuk teman-teman mari langsung simak.
Keunggulan layanan backlink Indonedia Mediabacklink.com
1. Mudah mencari blog atau media yang berkualitas
Di mediabacklink.com ada menu untuk membeli backilnk. Namun sebelum bisa membeli backlink kita diharuskan untuk daftar atau login terlebih dahulu. Lebih jelasnya ada digambar dibawah ini.
Dari gambar diatas, untuk membeli backlink teman-teman cukup mengklik tombol beli backlink, maka selanjutnya akan muncul pilihan berbagai media atau blog berkualitas. Dan yang lebih menyenangkan lagi, kita bisa menentukan kriteria sendiri seperti DA/PA berapa, peringkat Alexa, google index, niche bahkan bahasa juga sesuai kebutuhan masing-masing. Nah, lengkap banget kan teman-teman.
2. Respon yang cepat
Setelah berhasil menemukan blog yang sesuai kriteria dan memasukkannya dalam orderan, pihak mediabacklink sebagai pihak ketiga tentunya harus merespon cepat. Maka dari itu mediabacklink menyediakan waktu 3x24 jam sebagai sarana waktu untuk pihak kedua atau yang merupakan si penjual menentukan pilihan untuk menerima orderan tersebut atau menolaknya. Dan jika dalam waktu 3x24 jam tidak ada respon, maka orderan akan gagal otomatis dan dana si pembeli akan kembali ke dompet masing-masing.
Istimewanya mediabacklink
Dari dua keunggulan diatas, ternyata ada yang lebih istimewa lagi dari mediabacklink.com, yaitu kita bisa ikut menjual backlink. Adapun kriteria penilaian pihak mediabacklink untuk menentukan harga yang sesuai, yaitu diantaranya :
- Penilaian DA (Domain Authority) dan PA (Page Authority)
- Peringkat Alexa yang semakin rendah akan semakin bagus
- Jumlah index google yang semakin banyak akan semakin bagus
Dari ketiga kriteria diatas mediabacklink akan menentukan harga yang sesuai bagi blog kita. Namun untuk bisa menjual backlink teman-teman perlu daftar dan login terlebih dahulu. Setelah itu teman-teman perlu mengisikan url blog dan rinciannya dari menu blog saya, seperti gambar dibawah ini.
Setelah mengisikan data yang diperlukan, maka pihak mediabacklink akan memprosesnya untuk memberikan harga yang sesuai.
Masih dalam proses |
Setelah diproses akan muncul juga harga blog kita |
Orderan
Hal yang ditunggu-tunggu bagi si penjual backlink yaitu orderan. Status blog yang diisikan sudah centang maka blog tersebut siap mendapatkan orderan. Teman-teman cukup menunggu saja dan sering cek email karena jika kita mendapatkan orderan, pemberitahuan tersebut akan dikirimkan lewat email.
Nah langkah selanjutnya jika teman-teman mendapatkan orderan, yang perlu dilakukan adalah menerima atau menolaknya, seperti gambar dibawah ini.
Kita bisa menerima atau membatalkannya |
Jika diterima dan selesai mengerjakan, bisa isikan url nya dan tugas selesai |
Kesimpulan
Sebagai blogger pemula tentunya mediabacklink sangat membantu. Yaitu membantu dalam hal menanam backlink berkualitas sesuai harga juga membantu mendapatkan uang tambahan dari menjual backlink. Jadi mediabacklink.com menurut ku bukan hanya sekedar layanan backlink saja namun lebih ke marketplace dimana si penjual dan pembeli dipertemukan di tempat yang sama lalu dikelola oleh pihak ketiga. Dari sana, sebagai blogger pemula aku bisa belajar lebih jauh. Jika mendapatkan orderan aku bisa belajar menulis sesuai yang diminta oleh pembeli. Dan tentunya akan menambah lebih banyak wawasan juga kemampuan menulis yang lebih baik.
Beberapa waktu yang lalu sempat kepikiran untuk menggunakan jasa backlink tapi lagi lagi keinginan tersebut selalu ditunda karna takut adanya penipuan, maklumlah saya masih terlalu muda untuk urusan beginian.
Oh ya mbak kemarin saya sempat menemukan juga artikel terkait jasa backlink yaitu Rajabacklink kalau boleh tau adakah perbedaan antara rajabacklink dan mediabacklink?
Rajabacklink sama mediabacklink sebenarnya sama aja kak, sama sama marketplace jual beli backlink. Tinggal konsemennya yang bisa milih sendri antara rajabacklink atau mediabacklink. Dan masalah mau beli backlink memng kita harus hati-hati, mending pilih media yang sudah terpercaya
Oalah gitu ya mbak, oke oke terima kasih informasinya.