Perbandingan Inner Beauty dan Outer Beauty
Halo pembaca Diyanti Blog sekalian, saya disini akan kembali menulis artikel tentang inner beauty dan outer beauty, dimana sebelumnya saya sudah menulis tentang pentingnya menjadi diri sendiri. Apakah kalian tau tentang inner beauty dan juga outer beauty? Inner dan outer beauty diartikan dalam bahasa Indonesia adalah kecantikan dalam dan luar. Maksudnya seperti apa? Jika kalian ingin tau lebih lanjut, ayo baca artikel ini sampai dengan selesai.
Pengertian inner beauty dan outer beauty
Inner beauty adalah sebuah kecantikan dalam diri seorang wanita yang tidak bisa terlihat secara nyata tetapi bisa dirasakannya. Inner beauty biasanya digambarkan dengan sifat atau perilaku positif yang membuat banyak orang kagum, contohnya bersikap tenang, ramah, percaya diri, menjadi diri sendiri, mempunyai empati, bersosialisasi, berkarakter, memiliki wawasan dan kesederhanaan. Banyak orang memandang inner beauty takkan pernah hilang seiring berjalannya waktu.
Sedangkan outer beauty merupakan kecantikan yang bisa dilihat secara nyata, contohnya kecantikan fisik. Biasanya memiliki tubuh yang proporsional, hidung mancung, kulit eksotis atau putih, rambut lurus dan banyak lagi. Di zaman sekarang ini, outer beauty sangat diminati di kalangan wanita. Bisa dilihat banyaknya jenis kosmetik yang diperjual belikan atau operasi plastik yang sekarang ini tidak terlalu tabu lagi. Ada orang yang mengatakan outer beauty bisa hilang seiring berjalannya waktu.
Inner beauty vs outer beauty
Saya akan menuliskan contoh yang bisa ditemukan di kehidupan sehari-hari tentang inner beauty dan outer beauty. Mari kita perbandingkan.
Contoh inner beauty
Sarah adalah gadis yang memiliki fisik biasa saja. Jarang orang mengatakan dia cantik tapi tidak ada juga yang mengatakan jelek. Banyak orang yang mengatakan dia biasa saja. Tetapi walaupun secara fisik Sarah biasa saja, tapi dia mudah bergaul dengan teman-temannya. Dia memiliki sifat yang ceria dan penuh semangat, membuat teman-temannya suka kepadanya. Bahkan Sarah juga ramah kepada siapa saja, dan suka menolong ketika ada temannya yang membutuhkan bantuan. Orang-orang berkomentar tentangnya, "Sarah baik ya" , "Sarah mah orangnya enak" , "Suasana kalok ada Sarah pasti rame" , "Sarah orangnya ceria" , "Aku suka Sarah karena dia ramah" , "Sarah orangnya easy going, jadi walaupun baru kenal udah kerasa nyaman" , "Pantesan Sarah punya banyak teman, dia orangnya mudah bergaul gitu" , "Kalok fisik, Sarah memang nggak cantik, tapi nggak tau kenapa dia menarik banget" , "Sarah itu punya sifat yang buat banyak orang kagum" dan lain sebagainya. Komentar-komentar orang lain tentang Sarah lebih banyak mengarah kesifatnya, itu pertanda jika Sarah memiliki inner beauty yang sudah terpancar. Dan Sarah tidak sadar, banyak orang kagum dengannya.
Contoh outer beauty
Putri adalah gadis berparas cantik yang sering membuat para pria berfantasi dan membuat gadis lain iri. Dia juga pintar merawat setiap inci tubuhnya, sering pergi perawatan di salon dan memakai make up untuk menambah kadar kecantikannya. Banyak orang yang memuji dia cantik dan tidak ada yang mengatakan dia jelek. Memiliki tubuh proporsional, wajah yang mulus dan tinggi semampai. Tetapi Putri memiliki tabiat yang sedikit buruk, dia mudah emosinal, sombong dan bergaul hanya dengan orang yang sepantaran dengannya. Orang-orang berkomentar tentangnya, "Putri itu memang cantik banget" , "Putri cantik sih, tapi sikapnya kok kayak gitu" , "Padahal dia cantik loh, tapi sombong sih" , "Putri bergaul sama orang-orang yang dia anggap sepantaran dengannya, sama orang dibawahnya sombong banget" , "Putri cantik, sayangnya mudah marah" , "Putri kan udah cantik, coba sikapnya dibenerin pasti cantiknya berkali-kali lipat" , "Nggak asik kalok sama Putri, walaupun dia cantik" , "Putri seksi loh" , "Satu yang nggak aku suka sama Putri, sombong" , "Putri cantik sih tapi nggak bisa nyaman" , "Dia cantik tapi nggak menarik" dan banyak lagi komentar orang lain tentang Putri. Bisa dilihat bahwa outer beauty Putri memang sudah diakui, hanya saja ada sesuatu yang menjadikannya kurang menarik oleh sebagian orang.
Dari kedua contoh perbandingan diatas, pasti sudah bisa di simpulkan, mana yang lebih unggul. Dalam contoh inner beauty, seseorang yang memiliki inner beauty membuat banyak orang kagum dan membuat seseorang itu memiliki sifat yang positif dan menarik bagi semua orang. Sedangkan didalam contoh outer beauty, seseorang yang dominan memiliki outer beauty juga bisa membuat orang lain kagum, tetapi ada sesuatu yang membuatnya kurang menarik.
Demikianlah artikel, inner beauty vs outer beauty. Semoga bisa menambah informasi bagi pembaca Diyanti Blog sekalian.